![]() |
Kebakaran di Sutera, Pessel. |
Painan, Rakyatterkini.com - Si jago merah mengamuk di Pesisir Selatan. Rumah Rika (30) di Kampung Simpang Samudera, Pasar Surantih, Nagari Surantih, Kecamatan Sutera, Pesisir Selatan ludes jadi abu.
Peristiwa kebakaran tersebut terjadi, Selasa (3/5/2022) sekitar pukul 18.00 WIB. Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa, namun kerugian material ditaksir sekitar Rp200 juta.
Dugaan sementara pemicu kebakaran tersebut akibat sambungan pendek arus listrik. Terlihat seluruh isi rumah ludes dimamah sijago merah.
Kepala Dinas POl PP dan Damkar Pesisir Selatan, Dailipal mengatakan, proses pemadaman sepenuhnya dikuasai sekitar satu jam, personel damkar dan warga bahu membahu memadam si jago merah.
"Kita menurunkan 1 unit mobil pemadam kebakaran dari Kambang. Tidak ada korban jiwa pada peristiwa tersebut karena rumah dalam keadaan kosong," ujar Dailipal. (baron)