Notification

×

Iklan

Genjot Wisatawan, Wabup Rahmang Teken Pakta Integritas

Rabu, 09 Maret 2022 | 16:56 WIB Last Updated 2022-03-09T09:56:48Z

Wabup Padang Pariaman, Rahmang teken pakta integritas.


Mentawai, Rakyatterkini.com - Wakil Bupati Padang Pariaman, Rahmang, menandatangani pakta integritas gotong royong, dan sinergitas pemerintah daerah genjot datangkan wisatawan dalam rangka mendukung Visit Beautiful West Sumatera 2023. 


Penandatanganan dilakukan bersama bupati dan wali kota lainya, disaksikan Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi dan Wakil Gubernur Audy Joinaldi, saat rakor pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten/kota se-Sumatera Barat. 


Wakil bupati Rahmang mengatakan, Visit Beautiful West Sumatera 2023 merupakan upaya pemerintah dalam mengembangkan pariwisata dan ekonomi kreatif menyonsong tahun 2023. Dia menegaskan, sangat mendukung dan siap bersinergi dalam pengembangan wisata di Sumatera Barat.


"Padang Pariaman adalah bagian dari Sumatera Barat, kami siap bersinergi dalam mengembangkan dan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Sumatera Barat," tegas Rahmang yang juga ketua DPC PDIP Padang Pariaman ini.


Wabup Rahmang menyampaikan Padang Pariaman sangat konsen dengan pengembangan pariwisata dan peningkatan ekonomi kreatif. Ini dibuktikan dengan telah diresmikannya gedung Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) tahun 2021 yang lalu, sebagai sarana untuk mempromosikan produk-produk UMKM yang ada di Padang Pariaman.


Rahmang juga berharap agar seluruh kabupaten/kota di Sumatera Barat bersinergi dan berkomitmen untuk menjalankan Pakta Integritas yang telah ditandatangani bersama. 


"Untuk di Padang Pariaman saya akan komunikasikan dengan bupati, bagaimana pemerintah daerah mampu menghadirkan suasana yang kondusif, aman dan nyaman, sehingga para wisatawan merasa aman datang berwisata ke Padang Pariaman." (suger)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update