Notification

×

Iklan

Safari Kamtibmas ke Pasbar, Kapolda: 'Jangan Ada Lagi Karhutla di Sumbar'

Kamis, 25 Februari 2021 | 13:45 WIB Last Updated 2021-02-25T06:45:08Z

Kapolda Sumbar Irjen Toni Hermanto, didampingi Kapolres AKBP Sugeng Hariyadi saat konferensi pers  di depan Mako Polres Pasaman Barat, Kamis (25/2/2021). (junir sikumbang)


Simpang Empat, Rakyatterkini.com - Kapolda Sumbar Irjen Toni Hermanto menegaskan pelestarian hutan di Sumatera Barat perlu sinerji semua pihak terkait. Untuk itu jangan lagi ada kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Sumbar.


"Penanganan kebakaran hutan menjadi atensi pak Presiden, perlu sinerji Forkopimda untuk memelihara hutan. Mengolah hutan jangan dibakar lagi, perlu diawasi semua pihak. Sosialisasi pemeliharaan hutan perlu gencar dilaksanakan termasuk dari media massa," kata Kapolda Sumbar Toni Hermanto saat Safari Kantibmas ke Polres Pasaman Barat, Kamis (25/2/2021).


Kapolda juga meminta kepada jajaran Polres Pasaman Barat untuk ikut mensosialiasikan pelestarian hutan serta mengawasi hutan, jika membuka kebun agar tidak dengan cara dibakar.


"Daerah kita rawan kebakaran hutan, untuk itu mari kita bersama-sama untuk mencegah kebakaran. Saya minta Kapolres dan pihak terkait untuk saling bekerjasama menanganan Karhutla," tegas Kapolda.


Dihadapan Kapolda, Kapolres Sugeng Hariyadi memaparkan penyidikan kasus pencaplokan hutan yang sudah diputus pengadilan. 


Dia mengajak masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas kegiatan perambahan hutan. Pihaknya juga melakukan kegiatan patroli gabungan Polres Pasaman Barat bersama-sama dengan KPHL Pasaman Raya.


Upaya preventif lainya adalah penataan batas kawasan hutan baik hutan lindung, hutan produksi dan jenis lainya agar masyarakat mengerti dengan batasan-batasan hutan tersebut.


Kapolda juga memberikan arahan kepada semua jajaran personil Polres Pasaman Barat yang dilaksanakan secara tertutup di Aula Bhayangkara Polres Pasaman Barat.


Dalam Safari Kantibmas ke Pasaman Barat Kapolda Toni Hermanto didampingi Dirkrimsus, Kabid Humas Kombes Stevanus Stake Bayu  Setianto S.IK, Kabidkum Kombes Nina Vebri Linda, SH, Kabid TI Kombes Noer Cahyo.


Sementara di jajaran Polres Pasbar dijamu oleh Kapolres AKPB Sugeng Hariyadi, Waka Polres Kompol Abdul Syukur, Kasubag Humas AKP Defrizal, dan pejabat utama Polres Pasaman Barat. 


Kapolda di sambut oleh Plh Bupati Yudesri, Forkopimda Pasaman Barat dan jajaran. (junir sikumbang)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update