![]() |
Kapolda Sumbar, Irjen Pol. Fakhrizal foto bersama Ketua Umum Pengprov Pelti, Prof Syahrial Bakhtiar dan H Feby Dt Bangso, setelah melepas atlet tenis. (Foto ist) |
Rakyatterkini (Padang) Kapolda Sumbar, Irjen Pol. Fakhrizal melepas atlet tenis terbaik untuk mengikuti Pra PON 2019 di Palembang, yang dimulai pada Jumat (5/8) hingga Jumat 11 Agustus mendatang. Sebanyak 12 tim dilepas, Senin (29/7) di Mapolda Sumbar.
Ketua Dewan Pembina Pelti (Tenis Lapangan) Pengprov Sumatera Barat itu juga memberikan motivasi kepada atlet tenis Sumbar yang dipersiapkan ke event Pra PON. Kapolda juga memberikan uang saku selama Pra PON berlangsung, agar para atlet fokus meraih prestasi yang maksimal.
Bertempat di ruang kerjanya, Kapolda didampingi Ketua Umum Pengprov Pelti Sumbar, Prof Syahrial Bakhtiar dan H Feby Dt Bangso, sebagai anggota Dewan Pembina Pelti Sumbar melepas atlet tenis Pra PON Sumbar 2019 besutan Rufaldi dan Hardinon.
Dalam arahannya, Kapolda mengatakan sudah menjadi suatu kewajiban bagi kita semua untuk berperan aktif dan ikut serta dalam meningkatkan sumber daya manusia di Sumatera Barat, yang diimplementasikan melalui kegiatan pembinaan kepemudaan dan olahraga yang berprestasi.
"Kepada para atlet dan pelatih, kami menaruh harapan untuk para atlet menampilkan prestasinya secara maksimal dengan dibarengi dengan sportivitas yang tinggi. Adik-adik para atlet adalah utusan Sumatera Barat, dipundak para atlet citra dan prestasi tenis dipercayakan. Kemenangan dalam suatu pertandingan merupakan suatu harapan dan kebanggaan yang harus dicapai untuk mengharumkan Ranah Minang Tercinta," ujarnya.
Sebagai motivasi dan penyemangat para atlet, Kapolda menyerukan mari tunjukan semangat bertanding, pantang menyerah, junjung tinggi jiwa sportivitas, bertanding secara kesatria, jaga persatuan dan kesatuan sesama atlet serta jaga nama baik Ranah Minang.
Sebelumnya Ketua Umum Pengprov Pelti Sumbar, Syahrial Bakhtiar didampingi manajer tim, Putut Siswoto dan ofisial Irwan menginformasikan atlet Tim Tenis Pra PON Sumbar sejak 23 hingga 30 Juli 2019 memasuki TC Penuh dan menginap di ABG Waterpark Lubuk Minturun.
TC penuh adalah untuk memantapkan persiapan, fokus untuk pertandingan serta menjaga fisik dan kekompakan tim.
Sementara itu, pelatih Rufaldi mengatakan pada ajang memperebutkan tiket PON Papua 2020 tersebut, Sumbar mempersiapkan delapan petenis ke Pra PON 2019. Empat petenis putra, dan empat petenis putri. ”Kami menargetkan meloloskan petenis sebanyak-banyaknya di PON Papua mendatang,” ujar pelatih Pra-PON Sumbar Rufaldi yang diamini Hardinon.
Adapun empat petenis putra itu adalah Jefri Wiranda, Fikri Hasbi, Ichwan Rizaldi, Novi Hendri, empat petenis putri adalah Salsabila, Indri, Gusnita dan Dewi Angraini. (gp)