Notification

×

Iklan

Polres Payakumbuh Tangkap Dua Tersangka Penyalahgunaan Sabu di Sungai Beringin

Senin, 05 Agustus 2024 | 07:00 WIB Last Updated 2024-08-05T02:00:45Z

Ilustrasi.

RAKYATTERKINI.COM - Satuan Narkoba Polres Payakumbuh menangkap dua tersangka kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu di Kenagarian Sungai Beringin, Kecamatan Payakumbuh, Minggu (4/8/2024) dini hari.

Kedua tersangka yang diamankan berinisial AM (31) dan DS (23).

Kapolres Payakumbuh AKBP Ricky Ricardo, melalui Kasat Narkoba Iptu Aiga Putra, menjelaskan dalam penggerebekan tersebut, petugas menemukan barang bukti berupa satu paket kecil sabu yang dibungkus plastik bening dan diduga sisa narkotika jenis sabu dalam sebuah kaca pirek.

“Kami menduga kedua tersangka sedang menggunakan sabu saat kami lakukan penangkapan berdasarkan hasil olah TKP,” kata Aiga.

Kasat Narkoba menjelaskan penangkapan ini berawal dari informasi masyarakat mengenai aktivitas penyalahgunaan narkotika di sebuah rumah di Sungai Beringin.

“Dalam pemeriksaan di lokasi, kedua tersangka mengaku membeli sabu seharga Rp300.000 dari seseorang bernama DR, yang saat ini masih dalam daftar pencarian orang (DPO),” tambahnya.

Selain sabu, petugas juga mengamankan sepeda motor dan dua unit handphone milik para tersangka. (*)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update