![]() |
Penari tampilkan Nagari Jeruk Purut. |
Tanah Datar, Rakyatterkini.com - Pembukaan 'Satu Nagari Satu Event', Bupati Tanah Datar, Eka Putra, mengumumkan pengangkatan Nagari Tanjung Barulak sebagai Nagari Jeruk Purut.
Keputusan ini diambil mengingat sebagian besar penduduk Nagari Tanjung Barulak berprofesi sebagai petani Jeruk Purut, yang telah berhasil meningkatkan kesejahteraan mereka.
Bupati Eka Putra mengapresiasi upaya seluruh pihak dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Nagari Tanjung Barulak, serta berharap inisiatif ini dapat diadopsi oleh nagari-nagari lain di Kabupaten Tanah Datar.
Selain itu, Bupati Eka Putra juga memberi pengakuan terhadap penyelenggaraan Festival Pesona Saghibu Dulang yang meriah dan sukses. Ia menyatakan keyakinannya bahwa potensi Nagari yang terungkap dalam acara ini dapat dikembangkan secara optimal dengan kerjasama semua pihak, termasuk masyarakat dan pelaku usaha.
Wali Nagari Tanjung Barulak, Fuadil Hulum, menjelaskan nagari tersebut memiliki luas lahan Jeruk Purut yang signifikan, yang telah memberikan kontribusi besar terhadap kesejahteraan masyarakat setempat. Melalui festival ini, semua potensi di Nagari Tanjung Barulak, baik dalam budaya, ekonomi, pariwisata, maupun UMKM, akan dipamerkan kepada masyarakat luas.
Potensi-potensi tersebut mencakup produk unggulan seperti kain Ecoprint dan destinasi wisata Rumah Akar, yang diharapkan dapat menarik minat wisatawan domestik maupun mancanegara. (farid)