Notification

×

Iklan

Operasi Zebra Toba, Deteksi Dini Ditingkatkan

Senin, 15 November 2021 | 19:19 WIB Last Updated 2021-11-15T12:19:32Z

Forkopimda foto bersama.


Simalungun, Rakyatterkini.com - Polres Simalungun gelar apel pasukan Operasi Zebra Toba Tahun 2021, di lapangan apel Polres Simalungun, Senin 15 November 2021.


Ops Zebra Toba 2021 di wilayah hukum Polres Simalungun ditandai pemasangan pita kepada perwakilan personel yang bertugas oleh Wakil Bupati Simalungun H. Zonny Waldi Bahrias, disaksikan Kapolres AKBP Nicolas Dedy Arifianto, beserta Forkopimda lainnya.


Wakil Bupati Simalungun, Zonny Waldi Bahrias, menyampaikan terima kasih untuk pasukan dan anggota yang akan melaksanakan Ops Zebra Toba 2021, yang bertujuan untuk menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalulintas serta meningkatkan disiplin masyarakat untuk berlalu lintas.


Operasi ini akan dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai 15 November hingga 28 November 2021 mendatang. 


Ops Zebra Toba-2021 merupakan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat di bidang lalu lintas yang edukatif dan persuasif serta humanis. 


"Poin yang saya tekankan adalah deteksi dini, penyelidikan dan pemetaan terhadap lokasi atau tempat rawan terjadi kecelakaan serta penyebaran Covid-19, memberikan pembinaan dan penyuluhan kepada seluruh masyarakat tentang, keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas. (hrp)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update