Notification

×

Iklan

Tangis Keluarga Sambut Jenazah 3 Polisi Gugur di Way Kanan

Selasa, 18 Maret 2025 | 14:30 WIB Last Updated 2025-03-18T07:30:00Z

Suasana haru menyelimuti kedatangan jenazah 

Bandar Lampung, Rakyatterkini.com – Suasana haru menyelimuti kedatangan jenazah tiga anggota kepolisian yang gugur saat menjalankan tugas menggerebek praktik perjudian sabung ayam di Kabupaten Way Kanan, Lampung. 


Isak tangis keluarga pecah ketika jenazah tiba di RS Bhayangkara Polda Lampung, Kota Bandar Lampung, pada Selasa (18/4/2025) pukul 01.52 WIB.


Ketiga anggota kepolisian yang gugur tersebut adalah Kapolsek Negara Batin, Iptu Lusiyanto, serta dua anggotanya, Bripka Petrus Apriyanto dan Bripda M. Ghalib Surya Ganta. Jenazah mereka dibawa menggunakan tiga unit ambulans dengan pengawalan ketat dari Satlantas Polres Way Kanan.


Berdasarkan pantauan di lokasi, suasana duka terasa begitu mendalam. Keluarga korban tampak tak kuasa menahan kesedihan. Istri dari almarhum Iptu Lusiyanto terlihat menangis dalam dekapan sanak saudara. Sementara itu, sejumlah pejabat utama (PJU) Polda Lampung turut hadir di RS Bhayangkara untuk memberikan penghormatan terakhir kepada para anggota yang gugur dalam tugas.


Menurut informasi yang diperoleh, ketiga jenazah akan disemayamkan setelah proses autopsi selesai pada Selasa (18/3/2025) pagi. Rencananya, Bripda Ghalib akan dimakamkan di Kelurahan Way Kandis, Kecamatan Tanjung Senang, Bandar Lampung, sementara jenazah Iptu Lusiyanto dan Bripka Petrus akan dikebumikan di Sumatera Selatan.


Sebelumnya, insiden tragis ini terjadi saat tim gabungan yang terdiri dari 17 personel Polres Way Kanan dan Polsek Negara Batin melakukan penggerebekan terhadap arena judi sabung ayam di Kampung Karang Manik, Negara Batin, Way Kanan, pada Senin (17/3/2025) sore. 


Namun, penggerebekan tersebut berujung bentrokan yang mengakibatkan baku tembak. Dalam kejadian itu, Kapolsek Negara Batin beserta dua anggotanya tertembak dan gugur dalam tugas. (da*)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update