![]() |
Dokter Richard Lee |
Jakarta, Rakyatterkini.com – Siapa yang tak kenal Dokter Richard Lee. Dokter kecantikan yang juga seorang kreator konten dan youtuber papan atas, ternyata sudah mualaf sejak dua tahun laliu.
Merki mendapat tantangan dari keluarga bersarnya,namun sang dokter tetap pada pilihannya. Ia mengaku merasa tak beriman dengan agama sebelumnya yang ia anut.
Lalu,siapa yang mennsyahadatkan dokter Richard?
Terungkap. Dari berbagai sumber, Ia resmi menganut agama Islam setelah dibimbing Ustad Derry Sulaiman, pendakwah terkenal dengan representasi dakwah yang lembut dan santun. “Ya, saya yang mengislamkannya,” kata Ustadz asaal Ranah Minang itu.
Dikutip dari Suara.com, Richard sempat membahas tentang keluarga besarnya ketika ingin belajar agama Islam. Dokter kecantikan tersebut menduga keluarga tidak setuju karena stigma negatif ihwal agama Islam.
"Masalahnya, di keluarga besarku itu tidak melebihi itu. Banyak yang tidak suka. Bahkan, saat aku belajar dengan ustaz, hp-ku bunyi di grup, 'jangan masuk Islam ya' dari keluarga besar," kata Richard Lee di podcast Atta Halilintar pada 2024.
Richard Lee juga sempat berpandangan seperti itu. Namun, lambat laun sikapnya terhadap Islam berubah hingga ia mau mempelajarinya meski keluarga menentang.
Di sisi lain, dokter kecantikan ini tampaknya juga sudah tidak peduli dengan respons keluarga besar atas keputusannya pindah agama Islam.
Karena sebelumnya, Richrad Lee sempat diberi nasehat oleh seorang mualaf, Dondy Tan bahwa pindah agama Islam atau bukan adalah keputusan pribadi.
Dondy Tan berpandangan pindah agama Islam adalah suatu hidayah yang datangnya bukan dari manusia, melainkan Tuhan.
"Namanya keputusan itu adalah hak pribadi dokter Richard. Hidayah itu bukan dari saya, bukan dari siapa-siapa. Hidayah hanya milik Allah SWT," kata Dondy Tan di kanal Youtube dr Richard Lee.
Richard juga menyampaikan bahwa ia memiliki pemahaman keputusannya mualaf atau tidak ada urusannya pribadi dengan Tuhan
Oleh karena itu, Richard Lee merasa tidak perlu menjelaskan apa yang menjadi keyakinannya dan mengumumkannya kepada masyarakat.
"Yang saya pelajari ini adalah hubungan pribadi saya pribadi dengan Tuhan. Apa yang saya percayai dan saya tidak perlu mengumumkan itu," kata Richard Lee.
Selain itu, Richard Lee juga beranggapan ia tidak perlu meminta maupun menunggu izin orangtuanya untuk pindah agama Islam karena hal itu masalah keyakinan dalam hati.
“Bahkan saya sebenarnya juga tidak perlu izin dengan orangtua saya dan mengumumkannya ke mana-mana,” ujar sang dokter.
Terlebih lagi, Richard Lee sepertinya akan terus menjalani apa yang sudah menjadi keputusannya meskipun ditentang oleh keluarga nantinya.
“Andaikata mungkin orang tua, keluarga atau siapa pun tidak setuju, tapi saya bertanya dalam diri hati saya yang paling dalam,” ujarnya.
Meski begitu, Richard Lee sempat bertanya pada Dondy Tan karena pemahamannya tersebut benar atau tidak. Karena keyakinannya adalah urusan masing-masing orang, maka Dondy Tan pun mengangguk.
"Siapa yang saya yakini dan saya jalankan. Menurut saya sampai di sana saja. Kalau seperti itu boleh?" ujar Richard Lee menanggapi Dondy Tan dengan mengangguk. (Rra/*)