Notification

×

Iklan

Polda Diminta Ungkap Dugaan Penyelewengan Perjalanan Dinas Anggota DPRD Deli Serdang

Jumat, 10 Maret 2023 | 09:09 WIB Last Updated 2023-03-10T02:09:30Z

Gedung DPRD Deli Serdang.

Deli Serdang, Rakyatterkini.com - Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) diminta untuk mengusut dugaan penyelewengan perjalanan dinas oknum anggota DPRD Deli Serdang periode 2014-2019.

Harapan ini disampaikan sejumlah warga dan praktisi hukum kepada wartawan, Kamis (9/3/2023).

"Meminta kepolisian tidak membiarkan persoalan dugaan korupsi ini jadi bola liar. Sebab, persoalan ini bisa menjadi perdebatan politik ke depannya," ujar M Zein, warga sekaligus praktisi hukum asal Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang ketika ditemui di Kantor DPRD Deli Serdang di Lubuk Pakam, Kamis (9/3/2023).

M Zein juga mengimbau supaya lembaga hukum baik kejaksaan dan kepolisian jangan membiarkan ini jadi bola liar ke mana-mana, cepat untuk ditindaklanjuti. 

Karena indikasi gak perlu berupa laporan resmi, yang begini ini juga harus ditindaklanjuti. Karena kalau tidak bisa jadi perdebatan yang sebetulnya gak perlu didebatkan, ucapnya.
 
Dugaan korupsi perjalanan dinas itu menjebol APBD Deli Serdang TA 2019 miliaran rupiah. Modusnya seolah oknum anggota dewan mengikuti perjalanan dinas ke luar provinsi dan menggunakan data diri orang lain. (dil)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update