Notification

×

Iklan

Festival Pamalayu 2022 Segera Digelar

Rabu, 03 Agustus 2022 | 22:56 WIB Last Updated 2022-12-01T15:59:11Z

Bupati Sutan Riska.

Dharmasraya, Rakyatterkini.com - Festival Pamalayu 2022 siap digelar Pemkab Dharmasraya dengan berbagai kegiatan, dengan tema Keselaran Alam Raya.

Kegiatan itu dimulai dari 18 sampai 23 Agustus 2022, di Komplek Candi Pulau Sawah, Nagari Siguntur. 

Festival Pamalayu kali ini akan dikalobarasikan dengan agenda Kenduri Swanabumi yang diselenggarakan Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbudristek bekerja sama dengan berbagai pemda terkait, salah satunya Kabupaten Dharmasraya. 

"Festival Pamalayu kali ini mendapat dukungan penuh pemerintah pusat melalui Ditjen Kebudayaan, kita berharap melalui kolaborasi ini apa yang menjadi tujuan bersama ini dapat tercapai," kata Sektretaris Daerah Kabupaten Dharmasraya, melalui Asisten II Yefrinaldi, saat dikonfirmasi Rabu (3/8/2022).

Rangkaian kegiatan festival pamalayu dimulai secara resmi pada 18 Agustus 2022. Dihari yang sama juga akan berlangsung pemecahan rekor muri Memasak Makan Tradisional. 

Selajutnya dilaksanakan pemaran Artefak Kuno dan Produkuk UMKM 18-23 Agustus. Katanya seluruh artefak kuno yang ditemukan di Dharmasraya, yang disimpan di BPCB Sumbar, dan museum Adityawarman akan dipamerkan nantinya. 

Kemudian akan juga digelar kegiatan literasi 19-23 Agustus, seperti seminar ancaman kerusakan DAS Batang Hari, seminar perkembangan kesenian di era digital, musikalilasi puisi, dan lomba vlog dan essay. 

Seterusnya, pada 23 Agustus akan ada atraksi Arung Pamalayu (Pelepasan Tim Susur Budaya Sungai Batang Hari), Penanamam Pertama Pusat Budidaya Tanaman Rempah, Makan Bajamba, Drama Kolosal Dara Petak dan Dara Jingga. (rona)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update