Notification

×

Iklan

2.395 Orang Divaksin di 9 Lokasi Koto Tangah

Senin, 15 November 2021 | 22:23 WIB Last Updated 2021-11-15T15:23:10Z

Anggota DPR RI, Darul Siska, Kapolresta, Kombes Imran Amir dan Kapolsek Koto Tangah, AKP Afrino hadiri vaksinasi massal.


Padang, Rakyatterkini.com  -  Vaksinasi massal di wilayah hukum Polsek Koto Tangah, Kota Padang, berlangsung di beberapa tempat, dengan total tervasin sebanyak 2.395 orang.


Kapolsek Koto Tangah, AKP Afrino, Senin 15 November 2021 menuturkan untuk vaksin pertama berjumlah 1.209, vaksin kedua 1.185 serta vaksin ketiga satu orang.


Dikatakan, vaksinasi yang dilaksanakan di wilayah hukum Polsek Koto Tangah tersebar di beberapa lokasi, dan kapolsek memerintahkan kepada seluruh personel Polsek Koto Tangah membawa 10 orang masyarakat ke masing-masing gerai.


Beberapa tempat vaksinasi itu adalah, Puskesmas Lubuk Buaya, Kantor Lurah Batang Kabung Ganting, Puskesmas Dadok, Puskes KPIK, Puskesmas Anak Air, Puskesmas Air Dingin, RS. Siti Rahmah, Lanud dan Polsek Koto Tangah. (gp)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update